Harga Biaya Cor Dak Rumah – Memiliki hunian atau rumah yang nyaman dan milik sendiri merupakan impian banyak orang. Ada orang yang nyaman dengan rumah yang kecil dan minimalis dan ada juga orang yang lebih nyaman rumah yang besar dan juga lega.
Meski demikian orang yang sudah memiliki rumah masih belum puas dengan desain ataupun bangunan ruamh dan ingin merenovasinya. Salah satu keinginan banyak orang saat merenovasi rumah yaitu dengan membuatnya bertingkat. Untuk membuat rumah manjadi bertingkat, tentunya di perlukan metode pengerjaan yang tepat yaitu dengan cara mengecor dak lantai.
Namun, untuk mengecor dak lantai ini harus di perhitungkan dengan matang. hal ini di karenakan harga biaya cor dak rumah juga beragam. Pengecoran biasanya dihitung per m2 atau juga per m3, dan biaya tergantung kebijakan kontraktor, harga bahan, serta ongkos tukang.
Kelebihan dan Kekurangan Dak Beton
Bagi kalian yang berencana untuk merenovasi rumah agar bertingkat, biasanya dak akan dicor dengan menggunakan beton. Namun yang perlu di perhatikan sebelum membuat rumah menjadi lantai 2 atau 3 yaitu pondasi rumah yang harus kuat dan mumpuni untuk di jadikan rumah bertingkat. Sehingga nantinya saat rumah sudah berlantai tingkat, rumah tidak roboh atau bahkan ambles.
Pengecoran Dak lantai dengan menggunakan benton memang sangat umum di gunakan di banyak bangunan. Hal ini di karenakan atap yang dari beton memiliki banyak keunggulan dan salah satu keunggulannya yaitu tidak perlu lagi melakukan pembongkaran jika nanti memiliki anggaran yang cukup untuk membuat bangunan di lantai atas. Tidak hanya itu saja, nantinya setiap aktivitas yang dilakukan di lantai bawah tidak akan terganggu karena adanya dak ini.
Kelebihan lain dengan atap yang dari dak beton akan membuat rumah menjadi lebih estetik. Pemilik rumah bisa memanfaatkan atap dek beton ini menjadi tempat jemuran atau bahkan ruangan serba guna dan gudang. Namun terdapat kekurangan yang menurut admin bikin tidak nyaman setelah memakai dak beton yaitu jika terkena sinar matahari langsung, suhu ruangan akan mejadi sangat panas dan juga bikin gerah.
Material Dak Rumah
Dengan berbagai keuntungan tersebut, tentunya yang harus di perhatikan lagi yaitu soal Harga Biaya Cor Dak Rumah yang harus di gelontorkan hingga jadi. Hal ini dikarenakan pengecoran dak lantai ini memerlukan berbagai bahan material yang bermacam-macam. Bahan-bahan tersebut yaitu papan cor untuk bekisting, tiang penyangga, besi beton, kawat pengikat, beton, pasir khusus cor, split, hingga semen. Tidak hanya itu saja, ongkos untuk tukang bangunan dan juga kenek harus di perhitungkan.
Dalam membuat dak beton ini juga komposisi material yang di gunakan harus pas dan sesuai. Umumnya untuk membuat beton dak lantai kuat dan tahan lama, mampu menahan beban hingga 200kg/m2 atau K200. Sehingga campuran dari batu split, pasir dan semen juga harus pas tidak lebih dan tidak kurang. Standar jenis mutu beton yang cocok untuk pengecoran dak lantai adalah K200 hingga K300.
Harga Biaya Cor Dak Rumah per Meter
Buat kalian yang ingin membuat rumah dengan atap dak beton pasti bertanya-tanya dengan biaya yang harus di keluarkan. Harga Biaya Cor Dak Rumah yang harus di keluarkan ini bervariasi dan juga tergantung dari kebijakan masing-masing kontraktor, selain harga bahan bangunan dan ongkos tukang. Sebagai referensi berikut info Harga Biaya Cor Dak Rumah Per Meter yang ada dibawah ini.
Biaya Cor Dak per M3 dengan Beton Ready Mix
Dak beton ready mix atau dak beton konvensional menjadi pilihan umum untuk rumah tingkat. Berbeda dengan beton konvensional, dak ini menggunakan beton bertulang ready mix dengan grade bervariasi, mulai dari K225 hingga K600. Proses pembuatannya melibatkan campuran semen, pasir, kerikil, dan besi untuk memastikan kekuatan dan kelenturan yang optimal.
Jenis Beton dan Harga per M3
Jenis Beton | Harga per M3 (Rp) |
---|---|
Beton K225 | 820.000 – 845.000 |
Beton K250 | 840.000 – 875.000 |
Beton K300 | 870.000 – 905.000 |
Beton K350 | 900.000 – 935.000 |
Beton K400 | 940.000 – 975.000 |
Beton K450 | 980.000 – 1.015.000 |
Beton K500 | 1.040.000 – 1.075.000 |
Beton K600 | 1.090.000 – 1.125.000 |
Harga beton ready mix disajikan per meter kubik.
Simulasi Biaya Dak Rumah
Misalnya, akan dibuat dak rumah dengan panjang 25 meter, lebar 4 meter, dan volume plat lantai triplek 0.12 m. Volume plat lantai adalah 25 m x 4 m x 0,12 m = 12 m3. Untuk keamanan, volume beton ditambah menjadi sekitar 13 m3.
Dengan penggunaan beton K250 (harga Rp875.000 per m3), maka biaya yang dibutuhkan adalah Rp11.375.000. Dengan demikian, biaya dak rumah per m2 sekitar Rp113.750, di luar biaya jasa tukang.
Simulasi ini memberikan gambaran perkiraan biaya yang dapat disesuaikan dengan jenis beton dan ukuran proyek dak rumah Anda. Selalu konsultasikan dengan ahli konstruksi untuk mendapatkan perkiraan yang lebih akurat sesuai kebutuhan dan kondisi proyek.
Biaya Dak Rumah dengan Beton Bondek
Dak beton bondek, atau yang lebih dikenal sebagai dak beton floor deck, telah menjadi pilihan populer untuk konstruksi rumah. Material ini, terbuat dari besi dengan ketebalan 6-10mm dan lebar 80-100cm, menawarkan efisiensi bahan dan ketahanan yang tinggi.
Keunggulan Dak Bondek:
- Hemat Material: Material bondek lebih efisien, dan bahan besi yang digunakan dapat berfungsi sebagai tulangan besi pada plat bagian bawah.
- Desain Menyerupai Huruf W: Bentuk bondek yang menyerupai huruf W diklaim dapat menghemat adukan beton hingga 30%.
- Tahan Lama dan Efisien: Dak bondek terkenal karena ketahanannya dan efisiensinya dalam hal penggunaan bahan.
Simulasi Biaya Ngedak Rumah 5×11 Meter:
Bahan | Harga per Satuan | Jumlah | Total |
---|---|---|---|
Bondek (10 lembar) | Rp540.000 | 10 | Rp5.400.000 |
Wiremesh (4 lembar) | Rp515.000 | 4 | Rp2.060.000 |
Semen (40 sak) | Rp55.000 | 40 | Rp2.200.000 |
Pasir beton (4 colt) | Rp220.000 | 4 | Rp880.000 |
Batu split (5 colt) | Rp260.000 | 5 | Rp1.300.000 |
Total Bahan: Rp11.840.000
Atau Rp215.272 per m2 (tidak termasuk biaya tukang)
Upah Tukang Bangunan:
Tenaga Kerja | Jumlah Orang | Upah per Orang | Total |
---|---|---|---|
Tenaga inti | 5 | Rp200.000 | Rp1.000.000 |
Tenaga pembantu | 7 | Rp150.000 | Rp1.050.000 |
Konsumsi | – | Rp25.000 | Rp250.000 |
Total Upah Tukang: Rp2.300.000
Total Keseluruhan: Rp14.140.000
Simulasi ini memberikan gambaran biaya ngedak rumah dengan dak bondek untuk ukuran 5×11 meter. Efisiensi dan daya tahan dak bondek membuatnya menjadi pilihan yang ekonomis dan tahan lama. Pastikan untuk selalu konsultasi dengan ahli konstruksi untuk perkiraan yang lebih akurat sesuai dengan kondisi proyek Anda.
Biaya Dak Rumah dengan Dak Keraton (Keramik Beton)
Dak keraton, atau yang lebih dikenal sebagai dak keramik beton, menjadi pilihan yang hemat dan efisien untuk rumah bertingkat. Dengan keunggulan efisiensi bahan dan kemampuan meredam panas serta suara, dak keraton menghadirkan solusi konstruksi yang ekonomis.
Keunggulan Dak Keraton:
- Penggunaan Material Hemat: Dak keraton memberikan efisiensi bahan yang signifikan, menjadikannya pilihan yang ekonomis.
- Redaman Panas dan Suara: Dak keraton memiliki kemampuan meredam panas dan suara lebih baik, menciptakan lingkungan yang nyaman di dalam rumah.
- Bobot Ringan: Bobot yang ringan memudahkan pemasangan pada struktur tanah berpasir.
Kekurangan Dak Keraton:
- Tidak Boleh Dilubangi: Modul keraton yang tidak boleh dilubangi menjadi kekurangan utama.
Biaya Dak Rumah Keraton:
Kebutuhan Material | Koefisien x Harga Satuan | Harga |
---|---|---|
Dak keraton 1 m2 | 20 buah x Rp9.500 | Rp190.000 |
Besi 10 mm | 1 lonjor x Rp80.000 | Rp80.000 |
Besi 8 mm | 1 lonjor x Rp55.000 | Rp55.000 |
Pasir | 1 sak x Rp25.000 | Rp25.000 |
Semen | ½ sak x Rp63.000 | Rp31.500 |
Kawan Bendrat | ½ kg x Rp10.000 | Rp5.000 |
Biaya Tukang | Rp200.000 | |
Total Biaya | Rp586.500 |
Simulasi di atas memberikan gambaran biaya dak rumah dengan menggunakan dak keraton. Efisiensi material dan kemampuan meredam panas serta suara menjadikan dak keraton sebagai alternatif yang menarik untuk rumah bertingkat dengan anggaran terbatas. Sebelum memutuskan, selalu lakukan konsultasi dengan ahli konstruksi untuk keputusan yang lebih tepat sesuai dengan kebutuhan proyek Anda.
Daftar Harga Biaya Cor Dak Rumah per M2 diatas di rangkup dan didapatkan dari berbagai sumber terpercaya seperti toko material terdekat. Harga Biaya Cor Dak Rumah per M2 diatas bisa berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk Harga Biaya Cor Dak Rumah per M2 ini dari tahun ke tahun tidak ada perubahan yang signifikan.
Rincian Estimasi Biaya Dak Rumah 6 x 10 M
Bagi kalian yang masih kebingungan dengan biaya-biaya yang harus di keluarkan untuk membuat dek beton atap rumah anda. Berikut akan di share juga rincian Harga Biaya Cor Dak Rumah per komponen yang bisa dilihat dibawah ini.
Komponen | Harga Satuan | Biaya Total |
---|---|---|
6 Unit Pondasi Footplat 60 x 60 | Rp250.000 | Rp1.500.000 |
6 Unit Pengecoran (Upah + Bahan) | Rp107.152 | Rp642.913 |
Kolom 1,89 m3 | Rp1.159.000 | Rp2.190.510 |
Balok Induk 3,36 m3 | Rp1.159.000 | Rp3.894.240 |
Balok Anak 0,36 m3 | Rp1.159.000 | Rp417.240 |
Bondek/Floordeck 0,70 (12 lembar) | Rp715.000 | Rp8.580.000 |
Wiremesh M8 (6 lembar) | Rp630.000 | Rp3.780.000 |
Bambu (20 batang) | Rp15.000 | Rp300.000 |
Papan Cor 20 cm (16 lembar) | Rp27.000 | Rp432.000 |
Beton (Upah + Bahan) 9 m3 | Rp992.150 | Rp8.929.350 |
Info rincian harga komponen dan materian diatas di rangkum dan di dapatkan dari toko bangunan setempat. Dengan adanya info harga komponen dan material di atas, mungkin bisa anda jadikan referensi untuk anda yang ingin membuat dak beton di rumah anda.
Demikian informasi yang berkaitan dengan Harga Biaya Cor Dak Rumah terbaru kali ini. Semoga dengan adanya info Harga Biaya Cor Dak Rumah diatas bisa berguna untuk anda yang ingin merenovasi rumah dan mambuat rumah anda jadi lantai bertingkat dengan biaya yang minim dan murah.