Harga Tiket Masuk Surabaya North Quay, HTM : Rp 10.000 – Rp 50.000, Jam Buka : 12.00 WIB – 19.00 WIB, Lokasi : Perak Utara, Pabean Cantian, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia, 60165, Telepon : +62 813 3610 1290.
Salah satu kota terbesar di indonesia yaitu Surabaya tentu akan banyak sekali penduduk yang berdatangan dari sekitar. Hal ini di karenakan berbagai tempat seperti tempat belanja dari yang tradisional hingga yang modern lengkap ada di Surabaya yang merupakan Ibu Kota Jawa Timur. Ada banyak sekali mall megah yang menjadi tujuan ketika berada di Surabaya untuk wisata belanja. Namun, alangkah bosan nya ketika di surabaya cuman wisata belanja. Mungkin bisa berkunjung ke tempat wisata baru di surabaya yaitu Surabaya North Quay.
Tempat wisata ini dulunya merupakan terminal untuk kapal-kapal pesiar mewah bersandar. Hingga tempat ini sengaja di renovasi dan di benahi agar bisa dinikmati untuk umum dan jadilah termpat wisata Surabay North Quay. Wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata ini tidak hanya dari Surabaya saj. Namun, banyak juga wisatawan yang datang dari luar kota. Wisatawan ini berkunjung tentu saja karena penasaran dengan tempat ini untuk melihat pemandangan yang menajubkan. Daya tarik dari tempat wisata ini tentunya adanya kapal pesiar mewah yang bersandar disini, Terlebih lagi saat sore hari. Matahri terbenam akan terlihat sangat menawan.
Harga Tiket Masuk Surabaya North Quay
Untuk bisa menikmati keindahan dan segala fasilitas yang ada di Surabaya North Quay ini wisatawan akan di kenakan tarif sebesar Rp10.000. Harga tiket masuk surabaya north quay ini sangat terjangkau bagi semua kalangan. Tiket tersebut belum termasuk tiket parkir kendaraan.
Tiket Masuk | |
---|---|
Tiket Masuk* | Rp10.000 |
Tiket Masuk Teras Tepi Laut | Rp50.000 |
Parkir Sepeda Motor | Rp2.000 |
Parkir Mobil | Rp5.000 |
Ketentuan saat masuk ke Surabaya North Quay :
- Anak usia 2 tahun ke atas udah di kenakan tarif tiket masuk.
- Harga tiket diatas akan mendapatkan voucer Rp 4.000 yang dapat di tukar di Foodcourt SNQ minimal pembelian sebesar Rp 20.000
- Jika wisatawan membeli makanan sebesar Rp 50.000, akan dapat akses ke Teras Tepi Laut.
- Untuk anak usia dibawah 12 tahun saat masuk harus dengan pengawasan orang tua.
Jam Operasional
Tempat wisata yang berada di Tanjung Perak Surabaya ini di buka setiap hari yaitu dari hari selasa sampai minggu. Untuk hari senin tutup, namun aka di buka jika ada event. Berkunjung ke sini paling enak saat sore hari sekitar jam 3 sorean. Hal ini di karenakan tempat wisata ini di buka jelang siang, jadi untuk yang datang siang siap-siap dengan panas nya tepi laut.
Jam Operasional | |
---|---|
Selasa – Kamis | 12.00 – 19.00 WIB |
Jumat | 13.00 – 19.00 WIB |
Sabtu – Minggu | 12.00 – 20.00 WIB |
Senin | TUTUP |
Menikmati Pemandangan Laut Dan Kapal Pesiar Mewah
Melihat pemandangan indah dan menyegarkan mata tidak melulu tentang alam seperti gunung saja. Namun pemandangan dengan hamparan laut yang luas pun tidak kalah indahnya. Di Surabaya meskipun wisata pantai nya tak seindah seperti pantai di bali ataupun lombok, akan tetapi pelabuhan nya sangat keren. Salah satunya yaitu di Surabaya North Quay yang pelabuhan nya tempat bersandar kapal pesial yang mewah kelas Internasional. Wisatawan yang berkunjung kesini bisa melihat indah dan megahnya kapal pesiar yang sedang bersandar.
Wisata ini berada di lantai atas gedung megah Terminal Gapura Surya Nusantara, tepat nya berada di lantai dua dan tiga. Setiap lantai menyajikan suguhan yang berbeda, seperti pada lantai dua yang merupakan ruang pameran dengan produk-produk kreatif. Sedangkan untuk di lantai tiga, wisatawan dapat berwisata kuliner dengan aneka makanan yang siap untuk menggoyang lidah.
Ketika wisatawan keluar di lantai 3, aroma lautan yang khas akan membuat wisatawan senang. Terlebih saat melihat lautan yang luas dan lalu lalang kapal yang sibuk dengan tujuannya. Terdapat rumput sintetik dan juga beanbag di lantai 3. Wisatawan juga bisa bersantai di beanbag sambil melihat suasana sore hari di Surabaya North Quay yang indah.
Mewahnya Pelabuhan Di Surabaya North Quay
Pelabuhan Surabaya North Quay ini memang terlihat mewah, hal ini di karenakan terdapat gedung yang megah yaitu Bapura Surya Nusantara. Gedung megah ini di resmikan pada Oktober 2014 lalu. Hal ini menjadikan terminal pelabuhan pertama di Indonesia yang memiliki fasilitas garbarata. Yang diaman garbarata ini merupakan Jembatan yang menghubungkan ruang tunggu dengan kapal. Sama seperti jempatan yang ada dibandara yang menghubungkan bandara dengan pesawat.
Jembatan ini sangat mendukung kenyamanan penumpang kapal di karenakan bisa lebih mudah untuk keluar masuk kapal. Penumpang tidak perlu merasakan kepanasan ataupun kehujanan lagi saat naik ataupun turun kapal. Selain itu hal yang menarik lainnya dari terminal ini yaitu memiliki desain yang inda dan juga modern. Fasilitas yang di berikan di sini juga tidak tanggung-tanggung yaitu ruang full AC dan juga Sofa yang nyaman.
Hingga kini bangunan ini masih sangat megah dan juga sangat bersih. Terlihat sekali kalau bangunan ini sangat terawat dan juga tertata dengan sangat rapi sangat pantas jika menyebut bangunan ini berkelas internasional.
Bersantai Sambil Wisata Kuliner
Suarabaya North Quay atau biasa di sebut dengan SNQ ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk berlibur bagi Surabaya dan sekitarnya. Wisatawan bisa berlibur bersama keluarga atau teman untuk melepas penat setelah bekerja. Terdapat banyak kuliner yang bisa dinikmati sambil bersantai di lantai 3 dengan melihat pemandangan laut atau kapal yang megah. Hadir berbagai wisata kuliner khas jawa timur di sini.
Bersantai disini akan lebih nyaman lagi karena di lantai ini juga di lengkapi rumput sintetis hijau, bean bag, payung parasol hingg kursi kayu. Sangat menyenangkan bersantai disni, terlebih sambil menikmati kulineran khas Jawa Timur yang menggoyang lidah. Lokasinya pun sangat pas karena berada di roof top, sambil menyaksikan indahnya lautan luas.
Pemandangan Indahnya Ikon Surabaya Dan Matahari Terbenam
Hamparan lautan yang luas memang menjadi daya tarik di Surabaya North Quay ini. Namun tidak hanya itu adanya kapal pesiar mewah hingga indahnya langit yang bertemu lautan juga sangat indah. Terlihat juga jembatan suramadu yang amat panjang bisa dilihat dari atap Surabaya North Quay. Ini karena letak nya juga tidak terlalu jauh dari SNQ. Terlebih saat malam hari suramadu juga akan menampakkan keindahanya dengan gemerlap lampunya.
Tak jauh dari SNQ juga akan terlihat Monumen Jalesveva Jayamahe. Monumen ini sangat terkenal, dikarenakan monumen Monjaya ini menampilkan seorang perwira yang sangat gagah berani. Monumen ini menggambarkan seoarang perwira angkatan laut yang sedang memandang ke lautan lepas, layaknya kesiapanya untuk mengarungi lautan.
Rekomendasi datang ke Surabaya North Quay ini saat sore hari, karena wisatawan dapat melihat matahari terbenam. Dengan melihat pemandangan matahari terbenam ini, wisatawan akan melihat siluet ikon-ikon yang membayang sehingga terlihat semakin indah. Selain itu kapal-kapal pesiar mewah yang turut berwarna oranye disinari mentari. Pemandangan indah ini tentu harus diabadikan dalam foto.
Fasilitas Surabaya North Quay
Surabaya North Quay, sebagai destinasi wisata dermaga yang populer, menawarkan beragam fasilitas yang memadai bagi pengunjungnya. Berikut ini adalah beberapa fasilitas yang tersedia di Surabaya North Quay:
- Area Parkir yang Luas: Surabaya North Quay menyediakan area parkir yang luas bagi pengunjung yang datang dengan kendaraan pribadi. Fasilitas parkir yang memadai ini memberikan kenyamanan bagi wisatawan dalam menempatkan kendaraannya selama mengunjungi tempat ini.
- Mushola: Sebagai bentuk pelayanan kepada wisatawan muslim, Surabaya North Quay juga menyediakan mushola yang dapat digunakan untuk beribadah dan berdoa. Mushola yang bersih dan nyaman ini menjadi tempat yang tepat bagi wisatawan muslim untuk melaksanakan kewajiban ibadah selama berada di tempat ini.
- Toilet Umum: Fasilitas toilet umum tersedia di Surabaya North Quay untuk memenuhi kebutuhan pengunjung dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan selama berada di sana. Toilet umum yang bersih dan terawat memastikan pengunjung dapat menggunakan fasilitas ini dengan nyaman.
- Food Court, Restaurant, dan Cafe: Wisatawan yang merasa lapar atau ingin menikmati hidangan lezat dapat mengunjungi food court, restoran, dan kafe yang tersedia di Surabaya North Quay. Berbagai pilihan kuliner lokal dan internasional dapat dinikmati di tempat ini, sehingga pengunjung dapat memanjakan lidah mereka sambil menikmati suasana dermaga yang indah.
- Spot Foto: Surabaya North Quay juga menawarkan berbagai spot foto menarik yang cocok untuk diabadikan. Pengunjung dapat mengambil foto-foto indah dengan latar belakang dermaga, kapal-kapal, dan pemandangan laut yang menakjubkan. Spot-spot ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang ingin mengabadikan momen berharga selama berlibur di Surabaya North Quay.
- Toko Souvenir Khas Surabaya: Terdapat juga toko souvenir khas Surabaya di Surabaya North Quay. Pengunjung dapat membeli oleh-oleh dan kenang-kenangan khas Surabaya untuk dibawa pulang sebagai kenang-kenangan dari liburan mereka. Souvenir-souvenir ini juga dapat menjadi buah tangan yang menyenangkan untuk keluarga dan teman di rumah.
Dengan fasilitas-fasilitas yang lengkap dan memadai seperti area parkir, mushola, toilet umum, food court, restoran dan kafe, spot foto, serta toko souvenir khas Surabaya, Surabaya North Quay siap memberikan pengalaman liburan yang menyenangkan bagi setiap pengunjungnya.
Lokasi dan Rute Surabaya North Quay
Surabaya North Quay merupakan destinasi wisata yang terletak di Tanjung Perak, khususnya bagian Utara, Kecamatan Pabean Cantikan, Surabaya Timur, Provinsi Jawa Timur. Lokasinya yang strategis menjadikan tempat ini mudah diakses oleh wisatawan. Berikut ini adalah beberapa rute yang dapat diikuti untuk mencapai Surabaya North Quay:
- Rute melalui Jalan Kalimas Baru: Jika Anda memulai perjalanan dari pusat Kota Surabaya, Anda dapat memilih rute melalui Jalan Kalimas Baru. Waktu yang diperlukan untuk mencapai Surabaya North Quay dari pusat Kota Surabaya dengan rute ini adalah sekitar 25 menit, tergantung dari kondisi lalu lintas.
- Rute melalui Jalan Perak Baru: Alternatif lain adalah menggunakan Jalan Perak Baru untuk menuju ke Surabaya North Quay. Waktu tempuh yang diperlukan sekitar 24 menit. Rute ini bisa menjadi pilihan yang nyaman dan cepat untuk mencapai lokasi wisata ini.
- Rute melalui Jalan Kapasari dan Jalan Kalimas Baru: Selain itu, Anda juga dapat mengambil rute melalui Jalan Kapasari dan kemudian melanjutkan perjalanan ke Jalan Kalimas Baru. Total waktu tempuh yang diperlukan sekitar 28 menit, tergantung dari kondisi lalu lintas.
Seluruh rute yang disebutkan di atas dapat diakses oleh kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Jalan-jalan yang menuju Surabaya North Quay juga terhitung mulus, sehingga memudahkan perjalanan bagi pengunjung dengan berbagai jenis kendaraan.
Dengan lokasi yang strategis dan rute-rute yang mudah diakses, Surabaya North Quay menjadi destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi oleh wisatawan yang ingin menikmati pesona dermaga dan suasana pantai di Surabaya.
Tips Liburan Seru ke Surabaya North Quay
Surabaya North Quay merupakan destinasi wisata yang menawarkan pengalaman seru di tepi dermaga dengan pemandangan indah dan suasana pantai yang menenangkan. Jika Anda berencana untuk mengunjungi Surabaya North Quay, berikut adalah beberapa tips untuk membuat liburan Anda lebih seru:
- Rencanakan Kunjungan Anda Sebelum berangkat ke Surabaya North Quay, ada baiknya Anda merencanakan kunjungan Anda terlebih dahulu. Tentukan waktu yang tepat, sesuaikan dengan jadwal Anda dan pastikan cuaca sedang cerah untuk menikmati suasana pantai yang indah. Periksa juga jam buka dan tutup Surabaya North Quay agar Anda dapat mengatur waktu kunjungan dengan baik.
- Persiapkan Pakaian yang Nyaman Karena Surabaya North Quay terletak di tepi dermaga dan memiliki suasana pantai, pastikan Anda memakai pakaian yang nyaman dan sesuai dengan kegiatan yang akan Anda lakukan. Gunakan pakaian yang ringan dan mudah kering jika Anda berencana bermain di area air atau pantai. Jangan lupa untuk membawa pakaian ganti dan handuk.
- Bawa Perlengkapan Tambahan Selain pakaian yang nyaman, ada beberapa perlengkapan tambahan yang disarankan untuk dibawa saat berkunjung ke Surabaya North Quay. Bawa tabir surya untuk melindungi kulit dari sinar matahari yang terik. Juga, bawa topi atau payung untuk melindungi diri dari teriknya sinar matahari. Selain itu, bawalah kamera atau smartphone untuk mengabadikan momen seru Anda di Surabaya North Quay.
- Nikmati Kuliner Lokal Selama berlibur di Surabaya North Quay, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba kuliner lokal yang tersedia di food court atau restoran di sekitar area. Cicipi makanan khas Surabaya seperti lontong balap, sate kerang, atau hidangan laut segar lainnya. Menikmati kuliner lokal merupakan salah satu cara terbaik untuk merasakan budaya dan kelezatan kota Surabaya.
- Hormati Lingkungan Selama berada di Surabaya North Quay, jaga kebersihan dan hargai lingkungan sekitar. Gunakan tempat sampah yang telah disediakan untuk membuang sampah dan hindari merusak atau mencemari lingkungan sekitar. Dengan menjaga kebersihan dan meresapi keindahan alam, Anda turut berperan dalam melestarikan destinasi wisata yang indah ini.
- Bersenang-senang dengan Aktivitas Air Surabaya North Quay menawarkan berbagai aktivitas air yang seru, seperti perahu dayung, banana boat, atau sekadar berenang di pantai. Jika Anda tertarik dengan aktivitas-aktivitas ini, pastikan Anda mengikuti aturan keselamatan yang ada dan mematuhi petunjuk dari pengelola. Selalu prioritaskan keselamatan dan nikmati pengalaman seru di atas air.
Dengan mengikuti tips-tips di atas, liburan Anda ke Surabaya North Quay akan lebih seru dan berkesan. Nikmati pemandangan indah, rasakan suasana pantai yang menyegarkan, dan buat kenangan tak terlupakan di destinasi wisata yang menarik ini.